Skip to main content

Posts

Showing posts from January, 2021

B-LAB- I Am Sorry Just Sun Cream SPF50+// Review

Agak telat nggak sih untuk membicarakan scandal/kontroversi/ apapun sebutannya untuk sunscreen korea yang di perbincangkan oleh para influencer youtube tahun lalu?, well untuk saya sih nggak yah, karena saya baru punya waktu nonton youtube tahun 2021 di pertengahan Januari ini, hehe. Silahkan cari di youtube (Ref.  No BS Beauty  ) berita lengkapnya yah. Saya mungkin kurang lengkap cerita di blog ini. Agak shock karena sekarang saya jadi meragukan sunscreens korea yang diteliti bahwa salah satu chemical sunscreen kecintaan saya, yaitu  Purito Unscented sunscreen  memiliki hasil SPF 15-19 bukannya SPF 50+.  Hasil penelitian tersebut sudah sah dan pihak Purito pun sudah memberikan permintaan maaf dan menarik semua sunscreens mereka dari pasaran.  Jadi selama ini kita yang menggunakan Purito sunscreens bertahun-tahun sebenarnya mendapatkan perlindungan hanya 15-19 SPF saja, unbelievable yah!!.  Salah satu brand korea yang mengalami kejadian sama seperti Purito ini adalah Dear Klairs dan Ke

Review- SUGARPOT Wonder Serum

Jika kamu sudah mengenal The Ordinary yang terkenal dengan serum-serum nya yang murah, walaupun Di Indonesia jatuhnya jadi mahal juga untuk sebagian produk tertentu. Brand lokal dengan nama SUGARPOT menyajikan exfoliating serum dengan ukuran sama seperti brand TO, yaitu 30ml dengan harga terjangkau, tanpa pewangi. Kemasan botol wonder serum ini memiliki kondisi lebih baik dari pada TO.  You might like this serum if you have dry skin, karena biasanya jenis kulit ini lebih cepat menerima baik bahan glycolic acid 10% yang merupakan bahan unggul dari salah satu tipe AHA. Tenang saja, bukan berarti kulit berminyak seperti saya tidak dapat menggunakannya, apalagi disini ada tambahan 1% Salicylic acid yang merupakan bahan BHA yang biasanya lebih cocok digunakan untuk kulit berminyak. Awalnya saya tidak berharap banyak dari produk ini yang kurang lebih mirip dengan produk chemical exfo milik TO, penyebabnya adalah saya malas melanjutkan pemakaian The ordinary AHA/BHA karena tidak kuat efek p